10 Panorama Alam Terindah di Dunia
Ilustrasi panorama alam
Bagi para penyuka petualangan dantravelling, berburu panorama alam terindah di berbagai daerah memiliki keasyikan tersendiri. Dengan melihat panorama indah tersebut, kita bisa mensyukuri kebesaran Tuhan yang telah menciptakan beragam panorama alam tersebut beserta seluruh makhluk yang ada di bumi ini.
Panorama alam terindah, sebagai kebesaran Tuhan Yang Maha Esa, tersebar di berbagai belahan dunia. Tidak saja di Indonesia, namun di negara-negara lain pun bisa kita temukan berbagai panorama alam terindah yang bisa kita kunjungi dan nikmati keindahan alamnya.
Berikut ini adalah 10 panorama alam terindah dan sangat menakjubkan di dunia.
Di taman yang tepatnya berada di Afrika Selatan ini, kita bisa menemukan berbagai satwa yang hidup bebas dan liar pada habitat yang sebenarnya. Bagi para pecinta petualangan, berkunjung ke taman wisata yang memiliki panorama alam luar biasa adalah suatu keberuntungan karena bisa menikmati keindahan ciptaan Tuhan yang sangat langka dan tidak bisa ditemukan di negara atau daerah lain.
Dengan menggunakan bus yang disediakan tempat wisata ini, kita bisa langsung menikmati panorama alam sekaligus berinteraksi dengan satwa-satwa yang berkeliaran dan hidup bebas di sana. Ada jerapah dan gajah yang akan mendekat begitu mobil atau bus yang kita tumpangi melewati wilayah tersebut. Bahkan, binatang buas seperti harimau dan singa pun bisa dengan mudah kita lihat dalam jarak yang sangat dekat.
Snowdonia National Park ini mempunyai panorama alam yang sangat menyejukkan mata. Hamparan rumput dan tumbuhan hijau di sekitar tempat wisata, beserta tebing dari Pegunungan Snowdonia, dapat memberikan perasaan yang tenang dan nyaman. Tempat yang satu ini sangat cocok dijadikan tempat beristirahat bagi mereka yang menginginkan ketenangan sekaligus dapat menikmati panorama alam yang indah.
Amerika Serikat haruslah berbangga hati karena telah dianugerahi Tuhan berupa keindahan alam dengan panorama yang terdiri dari batu-batu cadas yang kemerah-merahan. Tidak dapat dimungkiri bahwa keindahan panorama alam di Grand Canyon ini mampu menarik perhatian para pecinta petualangan dan travelling yang ingin segera berkunjung ke tempat wisata tersebut.
Banyak pengunjung wisata dan penikmat panorama alam yang sudah berkunjung ke sini mengatakan bahwa ketika musim semi tiba, wilayah ini akan menjadi taman wisata penuh kupu-kupu yang sangat menakjubkan.
Panorama alam di tempat ini menawarkan keindahan pegunungan dingin yang diliputi salju khas Nepal. Bahkan, film Mummy 2 melakukan pengambilan beberapa adegannya di daerah ini. Sebab, keindahan panorama alam di daerah ini memang sangat layak untuk diekspos dan dipertontonkan ke seluruh dunia.
Danau yang biru merupakan panorama alam yang memberikan kesejukan dan ketenangan khas panorama alam Eropa. Bahkan, danau biru tersebut akan menggoda para pengunjungnya untuk mencoba kesegaran airnya.
Hortobagy National Park ini juga merupakan taman nasional pertama yang ada di Hungaria. Beberapa gazebo di bangun di tempat wisata ini agar para pengunjung bisa menikmati panorama alam yang indah dan sangat menakjubkan ini.
Pulau ini merupakan pulau yang menjadi habitat asli hewan komodo. Pulau yang terletak di Kepulauan Nusa Tenggara ini memang menjadi tempat penangkaran hewan Komodo sekaligus dijadikan pula sebagai hutan cagar alam dan tempat kunjungan wisata di wilayah Nusa Tenggara. Dengan bentang alam berupa danau yang berada di tengah-tengah wilayah dan pegunungan yang mengelilingi wilayah Pulau Komodo, membuat Pulau Komodo sangat layak untuk dijadikan tempat wisata kita.
Amat disayangkan, jika kita sibuk berkeliling dunia mencari berbagai tempat yang memiliki panorama alam yang indah, sementara negara kita sendiri pun sangat kaya akan tempat-tempat yang memiliki panorama alam indah dan tak kalah denganpanorama alam yang ada di luar negeri.
Bagi para penyuka petualangan dantravelling, berburu panorama alam terindah di berbagai daerah memiliki keasyikan tersendiri. Dengan melihat panorama indah tersebut, kita bisa mensyukuri kebesaran Tuhan yang telah menciptakan beragam panorama alam tersebut beserta seluruh makhluk yang ada di bumi ini.
Panorama alam terindah, sebagai kebesaran Tuhan Yang Maha Esa, tersebar di berbagai belahan dunia. Tidak saja di Indonesia, namun di negara-negara lain pun bisa kita temukan berbagai panorama alam terindah yang bisa kita kunjungi dan nikmati keindahan alamnya.
Berikut ini adalah 10 panorama alam terindah dan sangat menakjubkan di dunia.
1. Panorama Alam Kruger National Park - Afrika Selatan
Hal yang terpikir pertama kali dalam kepala kita ketika mendengar nama negara Afrika adalah daerah yang kering, gersang, dan tandus. Itulah yang umum kita ketahui tentang Afrika yang sering diekspos sebagai negara miskin dengan wilayah kering dan gersang. Tetapi, ternyata di Afrika ini bisa kita temukan sebuah taman nasional yang sangat indah.Di taman yang tepatnya berada di Afrika Selatan ini, kita bisa menemukan berbagai satwa yang hidup bebas dan liar pada habitat yang sebenarnya. Bagi para pecinta petualangan, berkunjung ke taman wisata yang memiliki panorama alam luar biasa adalah suatu keberuntungan karena bisa menikmati keindahan ciptaan Tuhan yang sangat langka dan tidak bisa ditemukan di negara atau daerah lain.
Dengan menggunakan bus yang disediakan tempat wisata ini, kita bisa langsung menikmati panorama alam sekaligus berinteraksi dengan satwa-satwa yang berkeliaran dan hidup bebas di sana. Ada jerapah dan gajah yang akan mendekat begitu mobil atau bus yang kita tumpangi melewati wilayah tersebut. Bahkan, binatang buas seperti harimau dan singa pun bisa dengan mudah kita lihat dalam jarak yang sangat dekat.
2. Panorama Alam Snowdonia National Park - Britania Raya
Panorama alam berikutnya yang memiliki keindahan sangat menakjubkan bisa kita jumpai di dataran Britania Raya, yaitu salah satu tempat wisata yang dibangun pada ketinggian tiga ribu lima ratus kaki di atas permukaan laut.Snowdonia National Park ini mempunyai panorama alam yang sangat menyejukkan mata. Hamparan rumput dan tumbuhan hijau di sekitar tempat wisata, beserta tebing dari Pegunungan Snowdonia, dapat memberikan perasaan yang tenang dan nyaman. Tempat yang satu ini sangat cocok dijadikan tempat beristirahat bagi mereka yang menginginkan ketenangan sekaligus dapat menikmati panorama alam yang indah.
3. Panorama Alam Grand Canyon National Park - Arizona
Grand Canyon adalah salah satu tempat wisata yang pastinya tidak asing lagi bagi kita dan bagi masyarakat dunia pada umumnya. Hampir semua orang pernah mendengar nama Grand Canyon ini. Walaupun belum pernah secara langsung menikmati panorama alam di tempat itu, tapi pastilah kita sudah sangat sering melihat-lihat Grand Canyon melalui berbagai media, seperti foto, televisi, ataupun internet.Amerika Serikat haruslah berbangga hati karena telah dianugerahi Tuhan berupa keindahan alam dengan panorama yang terdiri dari batu-batu cadas yang kemerah-merahan. Tidak dapat dimungkiri bahwa keindahan panorama alam di Grand Canyon ini mampu menarik perhatian para pecinta petualangan dan travelling yang ingin segera berkunjung ke tempat wisata tersebut.
4. Panorama Alam Deosai National Park - Pakistan
Deosai National Park terletak di daerah atau wilayah Scardu, Pakistan. Panorama alam di Deosai National Park ini memiliki pemandangan hijau yang menyegarkan mata dan mampu memberikan kesejukan serta keteduhan bagi para penikmat panorama alam di wilayah ini. Taman ini akan semakin indah ketika memasuki musim semi. Pada musim semi, di Deosai National Park ini akan tumbuh berbagai bunga yang bermekaran serta banyaknya kupu-kupu yang berterbangan.Banyak pengunjung wisata dan penikmat panorama alam yang sudah berkunjung ke sini mengatakan bahwa ketika musim semi tiba, wilayah ini akan menjadi taman wisata penuh kupu-kupu yang sangat menakjubkan.
5. Panorama Alam Iguazu National Park - Argentina
Di Taman Iguazu ini, kita bisa menikmati panorama alam khas Argentina dan Brazil. Panorama alam di kedua wilayah tersebut memang banyak di dominasi oleh pemandangan alam nan hijau dengan tebing-tebing tinggi yang curam. Namun, di Iguazu National Park ini, selain kita bisa menikmati panorama alam yang hijau, kita juga bisa menikmati pemandangan air terjun Iguazu yang sangat menakjubkan dan termasyur.6. Panorama Alam Sagarmantha National Park - Nepal
Apa yang Anda pikir ketika mendengar tentang Nepal? Ya! Banyak sekali film-film petualangan yang mengekspos panorama alam di wilayah Nepal yang sering dijadikan setting dalam film-film tersebut. Salah satu panorama alam yang sangat indah di wilayah Nepal ini adalah Sagarmantha National Park yang berada di wilayah Pegunungan Everest.Panorama alam di tempat ini menawarkan keindahan pegunungan dingin yang diliputi salju khas Nepal. Bahkan, film Mummy 2 melakukan pengambilan beberapa adegannya di daerah ini. Sebab, keindahan panorama alam di daerah ini memang sangat layak untuk diekspos dan dipertontonkan ke seluruh dunia.
7. Panorama Alam Madain Saley National Historic Park - Saudi Arabia
Saudi Arabia, daerah yang hampir sebagian besar wilayahnya terdiri atas padang pasir dan bebatuan keras. Namun siapa sangka, wilayah ini ternyata memiliki panorama alam yang sangat menakjubkan. Di dalam kitab suci, daerah Madain ini dikenal juga dengan sebutan Midian. Ada banyak bangunan kuno yang terbuat dari batu alam asli yang dibentuk dengan arsitektur yang sangat unik.8. Panorama Alam Plitvice Lakes National Park - Kroasia
Taman Plitvice Lakes National adalah sebuah taman wisata yang memiliki keindahan panorama alam yang di dominasi keindahan danau dan dikelilingi dengan pegunungan yang rimbun oleh berbagai tanaman dan pepohonan yang sangat hijau.Danau yang biru merupakan panorama alam yang memberikan kesejukan dan ketenangan khas panorama alam Eropa. Bahkan, danau biru tersebut akan menggoda para pengunjungnya untuk mencoba kesegaran airnya.
9. Panorama Alam Hortobagy National Park - Hungaria
Panorama alam yang ada di taman nasional ini hampir sama dengan panorama alam di kebanyakan tempat wisata eksotik yang ada di seluruh dunia. Perbedaannya, di taman nasional ini terdapat banyak spesies burung yang hampir punah yang ternyata masih banyak hidup di taman ini.Hortobagy National Park ini juga merupakan taman nasional pertama yang ada di Hungaria. Beberapa gazebo di bangun di tempat wisata ini agar para pengunjung bisa menikmati panorama alam yang indah dan sangat menakjubkan ini.
10. Panorama Alam Pulau Komodo - Indonesia
Tidak hanya di luar negeri, di dalam negeri kita pun ada tempat wisata yang memiliki panorama alam yang sangat menakjubkan. Bahkan, panorama alam di tempat itu akhirnya membawa Pulau Komodo menjadi Situs Warisan Dunia UNESCO.Pulau ini merupakan pulau yang menjadi habitat asli hewan komodo. Pulau yang terletak di Kepulauan Nusa Tenggara ini memang menjadi tempat penangkaran hewan Komodo sekaligus dijadikan pula sebagai hutan cagar alam dan tempat kunjungan wisata di wilayah Nusa Tenggara. Dengan bentang alam berupa danau yang berada di tengah-tengah wilayah dan pegunungan yang mengelilingi wilayah Pulau Komodo, membuat Pulau Komodo sangat layak untuk dijadikan tempat wisata kita.
Amat disayangkan, jika kita sibuk berkeliling dunia mencari berbagai tempat yang memiliki panorama alam yang indah, sementara negara kita sendiri pun sangat kaya akan tempat-tempat yang memiliki panorama alam indah dan tak kalah denganpanorama alam yang ada di luar negeri.
Anda baru saja membaca artikel yang berkategori dengan judul 10 Panorama Alam Terindah di Dunia. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://primasarastio.blogspot.com/2013/10/10-panorama-alam-terindah-di-dunia.html. Terima kasih!
Ditulis oleh:
Unknown - Monday, 14 October 2013
Belum ada komentar untuk " 10 Panorama Alam Terindah di Dunia"
Post a Comment